Fakta Unik Tentang Siput Yang Bisa Tidur Selama 3 Tahun
Terrnyata Faktanya Siput bisa tidur selama 3 tahun. Mengapa demikian ?
Siput adalah salah satu hewan yang biasa dijadikan makanan di beberapa daerah. Siput merupakan salah satu hewan yang sangat lambat berjalannya, namun siapa yang menyangka bila ia dapat tidur selama 3 tahun. Siput merupakan salah satu hewan yang memerlukan tempat yang lembab supaya dapat terus hidup, bila mereka kekeringan maka mereka akan mati karena siput tidak tahan dengan tempat yang panas dan kering.
Inilah Fakta Tentang Siput
Salah satu jenis siput yang mampu bertahan dengan segala iklim adalah siput gurun, siput jenis ini telah mengembangkan banyak teknik supaya dapat selalu menjaga kelembapan yang mereka butuhkan untuk dapat terus bertahan hidup. Perkembangan yang di miliki salah satunya adalah mereka lebih aktif di malam hari, karena di siang hari mereka akan tidur di dalam cangkang Atau dengan melakukan hibernasi yang sangat panjang.
Apa Itu Hibernasi Siput ?
Hibernasi atau rahat adalah kondisi ketika aktifan dan penurunan metabolisme pada hewan yang ditandai dengan suhu tubuh yang lebih rendah, pernapasan yang lebih perlahan, serta kecepatan metabolisme yang lebih rendah. Hewan yang melakukan hibernasi berusaha menghemat energi, terutama selama musim dingin sewaktu terjadi kelangkaan makanan, membakar cadangan energi, lemak tubuh, dengan perlahan. Hibernasi dapat terjadi selama beberapa hari atau minggu bahkan tahun(seperti si siput)
Walaupun beberapa siput bahkan dapat menggali kedalam bawah tanah untuk menjauh dari udara kering, ini mungkin tidak cukup untuk menjaga kelangsungan mereka hidup. Jika situasi sudah menjadi terlalu panas dan kering, siput dapat mencari tempat untuk melakukan hibernasi selama tiga tahun sampai iklim yang ada menjadi cocok untuk mereka. Karena siput dapat hidup selama lima belas tahun, ini adalah sisi baik dari kehidupan mereka, mungkin tidak sebanding dengan kehidupan mahkluk lainya.
Bagaimana Siput Bisa Berhasil Mengumpulkan Semua Uap Air Yang Mereka Butuhkan Untuk Bertahan Hidup Lama ?
Siput kebanyakan aktif di malam hari, sehingga cahaya matahari tidak membakar mereka secara langsung. Karena mereka adalah hermafrodit, mereka tidak perlu khawatir tentang menemukan pasangan mereka di tempat kering. Jika kita buka di dalam cangkang siput terdapat banyak gel yang berlendir yang memungkinkan mencegah masuknya udara.
---> FAKTA SELANJUTNYA